• Semangat Karena Allah

    Dalam menjalani hidup banyak sekali cobaan yang datang menimpa, tapi semuanya harus di jalani dengan ikhlas.. harus Semangat Karena Allah (SEMANGKA)


Sabtu, 02 Juli 2011

kesalahan dalam berwudhu


Assalamua'alaikum wr.wb.

     sobat,.. liburan berjalan, ibadah harus lebih optimal. terutama sholat. mengapa begitu ?. karna jika kita bandingkan waktu yang kita gunakan ketika berlibur, jauh berbeda ketika sudah mulai aktif kembali (bersekolah). 
oleh sebab itu. alangkah baiknya kita memanfaatkan waktu liburan ini tuk lebih mengoptimalkan dan memaksimalkan kekhusyuan ibadah kita. terutama sholat.
"
     salah satu syarat diterima atau tidaknya ibadah sholat. adalah wudhu. Dan sholat adalah kunci kebaikan amalan lain di hari kiamat nanti.bukankah ibadah yang pertama kali di hisab adalah sholat  ?
apabila sholatnya baik maka yang lainpun ikut baik dan apabila jelek maka, jelek pula amalan lainya.
oleh sebab itu, kita harus mengusahakan berwdhu sesuai dengan ajaran rasulullah serta berusaha juga tuk menghindari kesalahan- kesalahan yang cendrung dilakukan oleh kaum muslimin.
kesalahan-kesalah itu antara lain :
1. melafazkan niat wudhu
hal ini tidak dibenarkan. karena niat tempatnya di dalam hati. perbutan tsb, tidak pernah dilakukan oleh Nabi sekaligus tauladan kita, Muhammad SAW. adapun niat yang disyariatkan , yaitu seseorang yg berwudhu menegaskan dalam hatinya bahwa ia berwudhu untuk menunaikan sholat, atau melaksanakan ibadah lain. inilah yg disebut niat. jadi niat adalah maksud di dalam hati untuk melaksanakan suatu ibadah. sedangkan nabi menganjurkan untuk memulai wudhu dengan membaca bismillah.
2. tidak serius dan meremehkan hal-hal yg berkaitan dengan tharah (bersuci)
"sempurnakanlah wudhu" (HR.Ahli sunan dan ibnu khuzaimah)
"tumit-tumit (yg tidak terkena air wudhu) diancam api neraka." (HR. Bukhari dan Muslim). tumit merupakan anggota tubuh yang sering dilupakan. oleh karna itu wajib untuk menyempurnakan wudhu.
"barang siapa yg menyempurnakan wudhu seperti yg diperintahkan Allah, maka salat-salat wajibnya sebagai penghapus terhadap dosa-dosa yg dilakukan diantara salat-salat tsb.( HR. An-nasa'i dan ibnu majah )
3.was-was dan keraguan
wajib bagi setiap muslim menjauhkan diri dari was-was setelah menyempurnakan wudhu.
4.menggunakan air secara berlebihan 
"jangan kalian berlebihan (boros), sesungguhnya Allah tidak mencintai orang-orang yang berlebihan"
"jangan berlebihan menggunakan air! ' sa;ad bertanya : "apakah didalam menggunakan air bisa dikatakan berlebihan ? beliau menjawab, " ya, meskipun kamu berada di sungai yang mengalir." ( HR. Imam Akhmad)
5. menyebut nama Allah di kamar mandi atau masuk dngn  membawa sesuatu yg terdapat nama Allah
"seseorang lewat, sedangkan Rasulullah sedang buang air. kemudian ia mengucapkan salam. namun tidak dijawab oleh beliau. (HR. Imam Muslim).
dengan mengetahui hal ini. semoga kita dapat mengisi liburan kita, selain dengan berlibur juga mengoptimalkan ibadah. 
Allahua'lam bi sawaf.

0 komentar:

iklan

iklan
Tantangan terbesar adalah melakukan apa yang orang lain tidak mampu melakukanya.